Rencana Guest House STIE Indonesia Malang

Syukur Alhamdulillaah, STIE Indonesia Malang sedang melakukan pembangunan Guest House di komplek kampus STIE Indonesia Malang, Jl. Megamendung.

Peletakan batu pertama telah dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 15 September 2011 Jam 08.30 dilakukan oleh Ketua STIE Indonesia Malang, Prof. Dr. Hj. Setyaningsih, SE. Acara ini juga dihadiri oleh pengurus Yayasan Akademika Malang, serta seluruh Pimpinan, Staf Karyawan, Dosen dan Mahasiswa STIE Indonesia Malang.

Guest House direncanakan dibangun 5 lantai dengan lantai dasar dipergunakan untuk ruang pertemuan berkapasitas 400 orang, restoran, pusat bisnis, serta lobi dan resepsionis. Tahap pertama dibangun 3 lantai.

Guest house ini dibangun untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan mahasiswa dari luar kota. Selain itu juga bisa dimanfaatkan untuk masyarakat umum yang ingin menghabiskan masa-masa liburannya di kota Malang.

DESAIN GUEST HOUSE STIE Indonesia Malang

Pembangunan guest house ini dilaksanakan oleh PT. hava Ro detiga, dari Bandung.